Menu 

Mahasiswa Dilatih Membuat Blog

Tuesday, May 31st, 2016 | Dilihat : 408 kali

_MG_2863

Biro kemahasiswaan dan alumni mengadakan pelatihan dan kompetisi membuat blog bagi lembaga mahasiswa (31/5). Bertempat di Biro Rektor lantai dua acara ini menghadirkan Bagus Satrio Waluyo Poetro SKom MCs, Dosen IT Literacy Fakultas Teknologi Industri.

Kepala Bidang Kemahasiswaan Yuli Prayitno SHI MH mengatakan pelatihan ini diselenggarakan dengan tujuan agar seluruh lembaga kemahasiswaan yang terdiri dari Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM), Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), dan Senat Mahasiswa (SEMA) baik di tingkat fakultas maupun universitas dapat mengkreasikan dan mempublish sendiri kegiatannya melalui media blog. “Dengan adanya blog, tiap lembaga atau organisasi mahasiswa diharapkan dapat menunjukkan eksistensinya.”ujarnya.

Ia juga mengharapkan setelah pelatihan ini masing-masing unit memiliki blog untuk dikelola secara mandiri. Masing-masing mahasiswa juga bisa memiliki akun blog pribadi sebagai sarana berkreasi.

Sementara itu Bagus Satrio menjelaskan bahwa blog merupakan sarana online sebagai situs web. Menurutnya, saat ini sudah banyak tersedia sistem gratis di dunia online seperti weblog. “Fungsi blog sendiri bukan hanya wadah untuk menulis atau menumpahkan unek-unek secara online, namun juga dapat menjadi media informasi dan promosi yang efektif.“ ungkapnya.

Melalui pelatihan ini, mahasiswa diminta mempraktekkan secara langsung membuat blognya karena acara ini sekaligus kompetisi. “Akan ada penilaian dan penjurian bagi desain blog terbaik.” Imbuh Yuli.

Related News