Menu 

Yusuf Mansyur Ungkap Penyebab Terkabulnya Doa

Thursday, May 4th, 2017 | Dilihat : 461 kali

(29) Yusuf Mansyur copy

BEM Fakultas Ilmu Keperawatan Unissula menyelenggarakan seminar dengan menghadirkan Ustad Yusuf Mansyur (29/4).

Menurut Yusuf Mansyur untuk menjadi perawat harus punya do’a. Maksudnya adalah ketika perawat punya do’a yang ingin dikabulkan Allah dan meyakini melayani dengan tulus merupakan bagian dari sebab diijabahnya sebuah do’a, maka perawat punya motivasi dalam melayani pasiennya dengan tulus. “Masalahnya adalah sangat sedikit diantara kita yang berdo’a seusai berbuat baik kepada orang lain. Banyak guru melayani dengan ilmunya namun sangat sedikit yang punya do’a” Ungkapnya.

Ketika menjadi santri Yusuf Mansyur sering berjaga di toilet pesantren. Setiap ada santri yang mau masuk toilet ia berpesan pada kawan santrinya untuk menyisakan untuknya. Ini terbilang aneh bagi kita. Namun yang dilakukan Yusuf Mansyur dikala itu diluar pemikiran kita. Setiap ia selesai membersihkan toilet lantas berdo’a.

Contoh yang lain adalah ketika telah memiliki pesantren sendiri, tak jarang ia masih mau menyapu, membersihkan toilet. Ini semua dilakukan semata mata karena ia merasa melayani dengan tulus adalah salah satu sebab dikabulkannya doa.

Yusuf Mansyur mengajak agar dalam kondisi apapun kita dapat melayani dengan setulus hati dan semoga dapat menjadi salah satu sebab dikabulkannya doa. Di akhir taushiyahnya Yusuf Mansyur mendoakan kepada peserta semoga menjadi perawat yang bisa go internasional sehingga dapat berdakwah dan membawa manfaat bagi umat.

Pembicara lain dalam seminar tersebut adalah dokter Masyudi MKes dan Suharti SKM MKes (Sekretaris Dinkes Jateng).

Related News