Menu 

Unissula TV Kunjungi Broadcast Asia di Singapura

Thursday, June 27th, 2013 | Dilihat : 389 kali


Tim Public Relations Unissula bersama Unissula TV yang berjumlah 7 orang antara lain Urip Mulyadi, Ahmadmad Musbikhin, Rofi Arif Wibowo, Nurul Huda, Fikri Shofin Mubarok, Nurkholis yang dipimpin oleh Kepala badan PR& Creativity Tri Manah MSi melakukan kunjungan pameran broadcast Asia 2013 di Marina Bay Sands Singapura (20-21/6).

Pameran tersebut sangat bergengsi karena merupakan pameran terbesar dan terpadu di Asia untuk pro-audio, film dan industri TV, Broadcast Asia berfungsi sebagai landasan peluncuran teknologi terbaru di kawasan Asia oleh beberapa perusahaan terbesar dan menjanjikan dari seluruh dunia. Selain Unissula universitas lain yang juga mengunjungi pameran tersebut adalah Universitas Bina Nusantara Jakarta.

Broadcast Asia merupakan perhelatan tahunan yang diselenggarakan oleh beberapa organisasi penyiaran yang berada di Asia seperti Asia-Pacific Broadcasting Union (ABU) dan Asia-Pacific Institute for Broadcasting Development (AIBD).

Pada akhir Mei yang lalu AIBD juga telah menggelar Asia Media Summit 2013 di Manado,Indonesia.

Selain itu dalam BroadcastAsia 2013 ini juga diselenggarakan konferensi internasional produksi konten kreatif yang mempertemukan para pakar industri bidang penyiaran dan mengambil inisiatif dalam industri penyiaran untuk menyorot strategi bisnis penyiaran masa depan dan produksi konten.

Ahmad musbikhin kru Unissula TV yang juga mahasiswa Fakultas Teknologi Industri Unissula menyampaikan “Teknologi Informasi berkembang sangat pesat terlebih di bidang penyiaran, tentunya kita memperoleh banyak manfaat dari pameran teknologi ini setelah berintaeraksi dengan para pakar dan mencoba beberapa teknologi tercanggih dan terbaru”

Kepala Badan PR Unissula Trimanah M.Si berharap dengan mengikuti berbagai event seperti ini timnya dapat membuka cakrawala baru bidang broadcasting dan bisa lebih mantap dalam mengembangkan sistem penyiaran di Unissula. Saat ini Unissula telah membentuk konsosrsium TV Digital yang bekerja sama dengan Kemristek dan berbagai instansi lainnya.Tidak hanya itu Unissula juga memiliki TV streaming yang bisa di akses melalui www.unissula.tv

Gambar: Urip Mulyadi, kru Unissula TV sedang mencoba salah satu teknologi terbaru di bidang penyiaran dalam pameran broadcast Asia 2013 di Marina Bay Sands Singapura.

Related News