Menu 

Unissula Raih Pengakuan PTS Terbaik di Jateng

Thursday, December 12th, 2024 | Dilihat : 107 kali

WhatsApp Image 2024-12-12 at 14.26.38

Unissula Semarang borong empat anugerah LLDIKTI Wilayah VI 2024 yang dilaksanakan di Patrajasa (12/12/2024). Pertama, Unissula sebagai PTS dengan pengelolaan KIPK Terbaik. Kedua PTS dengan pengelolaan kapasitas pembelajaran terprogresif. Sebagai PTS denganpenerapan standar mutu perguruan tinggi terprogresif, dan PTS dengan peningkatan kinerjadan reputasi penelitian terprogresif.

Selain empat penghargaan tersebut Unissula juga menerima penghargaan individu. Yaitu dosen Fakultas Ekonomi Dr Pungky Lela Saputri SST ME AWPS CSFT menerimapenghargaan dengan kategori dosen pemenang artikel ilmiah terpilih 2024 terindeksinternasional.

Prof Gunarto menyatakan rasa syukur atas capaian tersebut. “Alhamdulillah, penghargaandari LLDikti Wilayah VI ini merupakan sebuah apresiasi yang patut kami syukuri. Hal inijuga semakin memperkuat positioning Unissula sebagai perguruan tinggi swasta terbaik di Jawa Tengah”, ungkapnya.

Bhimo Widyo Andoko menyatakan LLDIKTI Wilayah VI berkomitmen meningkatkankualitas perguruan tinggi di Jawa Tengah, “LLDIKTI Wilayah VI Jawa Tengah hadir untukterus bergerak mendampingi institusi pendidikan tinggi dalam melahirkan mutu terbaik bagigenerasi penerus bangsa. Tidak hanya jurnal, namun harus ada dampaknya karena nantibanyak guru besar yang menghasilkan produk,” jelasnya.

Pihaknya melanjutkan melalui penganugerahan ini untuk mengapresiasi perguruan tinggi di Jawa Tengah. “Anugerah ini sebuah ajang penghargaan yang memberikan apresiasi kepadainsan-insan terbaik dari perguruan tinggi Jawa Tengah,” jelasnya.

Sementara itu Kepala Bagian Umum LLDikti Wilayah VI Adhrial Refaddin SIP MPP menyatakan ada beberapa kategori penghargaan yang diberikan dalam kesempatan tersebut. Yaitu Pengelolaan kapasitas pembelajaran. Penilaian mencakup kecukupan dosen, kualifikasidosen, jabatan fungsional, dan upaya perguruan tinggi dalam meningkatkan relevansi dosen.

Selanjuthya kategori pengelolaan kerjasama. Dimana jumlah MoU dan perjanjian kerjasamayang terlaksana menjadi tolak ukurnya. Kemudian kategori ketiga adalah penerapan standarmutu perguruan tinggi terprogresif. Dengan alat ukurnya adalah capaian akreditasi baikakreditasi perguruan tinggi maupun akreditasi program studi. Keempat kategori pengelolaanprestasi kemahasiswaan terprogresif, dengan kategori jumlah prestasi nasional dan internasional mahasiswa dibandingkan dengan jumlah total mahasiswa.

Kelima kategori peningkatan kinerja dan reputasi penelitian terprogreseif. Yang dinilai adalahjumlah penelitian yang dilakukan oleh para dosen. Selain itu juga dinilai bagaimana dampakyang diberikan dari penelitian tersebut, juga jumlah HKI yang terdaftar. Kategori keenamadalah pengelolaan pengabdian masyarakat internasional, nasional, dan internal.

Related News