Menu 

Tiga Tim PKM Unissula Berlaga Di Pimnas

Monday, August 1st, 2016 | Dilihat : 826 kali

LOGO PIMNAS 29 IPB 2016 (1)

Tiga tim Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) mahasiswa Unissula dinyatakan lolos pada Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (Pimnas) ke-29 yang akan dilaksanakan di Institut Pertanian Bogor (IPB) 8-11 Agustus 2016 mendatang. Pimnas merupakan tolok ukur dari prestasi penalaran mahasiswa di Indonesia.

Ketiga tim yang masing-masing diketuai oleh La Ode Muhammad Aidil Akbar dengan judul proposal “Galero (penyangga leher otomatis) sebagai alat penyangga leher dalam perjalanan jarak jauh (PKM-KC), Fifia Wulan Safitri dengan “Antiaging dan anti-uv rambut jagung (Zea mays L): Pengembangan Pemanfaatan Tanaman Lokal sebagai Kosmetika Herbal Pada Industri Farmasi (PKM-PE), serta Ryzka Nurdianti “Stop bullying untuk meningkatkan school well being” (PKM-PSH) tengah mempersiapkan diri untuk berlaga di Pimnas 29, setelah menyisihkan ribuan proposal yang bersaing memperebutkan kursi di even ini.

Nuzulia Khoiriyah, ST, MT selaku Kasub Penelitian dan Penalaran Mahasiswa (P2M) sekaligus Dosen pembimbing PKM mengungkapkan bahwa waktu persiapan menuju Pimnas kali ini sangat terbatas. “Timeline antara pengumuman dan pelaksanaan Pimnas sangat mepet, sehingga kita hanya punya waktu sekitar 2 minggu dengan efektifitas 10 hari untuk melakukan berbagai persiapan.” Katanya.

Sementara itu Kepala Biro Kemahasiswaan dan Alumni Triwikaningrum, SE, MSi mengungkapkan persiapan menuju Pimnas ini melibatkan kerjasama dari berbagai pihak termasuk kampus, BKA, fakultas, dosen pembimbing, dan tentu saja finalis PKM. “Semua pihak terlibat untuk mempersiapkan secara detail baik pada desain poster, stand pameran, tampilan power point, memperbaiki laporan akhir, mengirim artikel ke jurnal ilmiah, hingga melatih presentasi.” Ungkapnya.

Lebih lanjut Ia menerangkan Pimnas tahun ini ada poin-poin penilaian yang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. “Oleh Dikti, proposal di awal bukan lagi menjadi poin penilaian yang dipertimbangkan, namun lebih ditekankan pada proses pelaksanaan program,” ujarnya.

Wika mengungkapkan persaingan di Pimnas sangat ketat karena perguruan tinggi peserta merupakan kampus-kampus ternama di Indonesia. “440 proposal PKM akan bersaing termasuk Unissula, sehingga kami terus mendorong mahasiswa agar semangat berkompetisinya tetap tinggi.” Ia juga mengharapkan Unissula mampu meraih penghargaan di level ini.

Agenda Pimnas ke-29 di IPB yang akan berlangsung sekitar 5 hari ini di antaranya presentasi karya PKM, pameran poster dan produk, sarasehan pimpinan PT, Aksi lingkungan, dan PKM Investment Summit.

Related News