Menu 

Mahasiswa Kedokteran Unissula Presentasikan Potensi Stem Cell di Irlandia

Tuesday, February 20th, 2018 | Dilihat : 292 kali

(15) Irlandia 2 copy

Fitria Hayuningtyas mahasiswa Fakultas Kedokteran Unissula angkatan 2015 berkesempatan mengikuti International Conference for Healthcare and Medical Students (ICHAMS) di Royal College of Surgeons, Dublin, Ireland. Konferensi yang diikuti oleh mahasiswa kedokteran dan sarjana kedokteran sedunia berlangsung pada 15 – 17 Februari 2018.

ICHAMS merupakan konferensi untuk mahasiswa maupun sarjana kedokteran untuk mempresentasikan penelitian mereka dihadapan para pakar kesehatan.

Sebagai satu satunya delegasi dari Indonesia Fitria Hayuningtya akan menyampaikan makalah ilmiah yang berjudul “ The effect of TNF-alpha in injured mice serum on Vascular Endothelial Growth Factor level of Mesenchymal Stem Cells“.

Dalam penelitiannya membahas tentang manfaat stem cells. Terapi tersebut dengan menyuntikan stem cells dalam dosis tertentu yang berguna untuk memperbaiki jaringan sel yang rusak sehingga membentuk jaringan sel yang baru.

“Terapi penyuntikan stem cells ini berguna bagi pasien mengalami luka yang membusuk sehingga harus diamputasi karena sel selnya sudah mati. Dengan menyuntikkan stem cells dapat memberikan harapan baru kepada pasien karena stem cells akan memperbaiki jaringan tersebut sehingga tidak perlu diamputasi” ungkapnya.

Sementara itu Wakil rektor III Sarjuni SAg MHum sangat mengapresiasi kiprah mahasiswa di setiap even Internasional apalagi bisa memberikan kontribusi keilmuan dalam bidang kedokteran. “Unissula berkomitmen untuk senantiasa mengembangkan potensi mahasiswanya salah satunya melalui keikutsertaan mahasiswa pada acara acara berskala internasional. Apalagi mampu memberikan kontribusi yang nyata bagi perkembangan dunia medis  di kancah internasional pastinya kita dukung.” Pungkasnya

Related News