Mahasiswa prosfesi Ners Fakultas Ilmu Keperawatan (FIK) Unissula mengadakan acara jalan sehat bersama warga RW 3 Sembungharjo Genuk Semarang (3/2). Dalam kegiatan tersebut tidak hanya sekedar jalan sehat saja melainkan para warga sambil memungut sampah dipinggir jalan. Menurut mahasiswa profesi keperawatan unissula selaku ketua panitia mengatakan “peningkatan kesehatan berawal dari hal yang terkecil dahulu seperti mengambil sampah menunjukkan perilaku hidup bersih dan sehat”.
Lurah Sembungharjo H Rochmad Sudiyono SE mengatakan “Dengan adanya acara jalan sehat ini diharapkan masyarakat lebih menyadari betapa pentingnya hidup bersih dan sehat agar tercapainya peningkatan kesehatan” ujarnya. Dalam kesempatan tersebut juga diumumkan pemenang lomba rumah sehat, dimana penilaian lomba rumah sehat tersebut bekerjasama dengan Puskesmas Banget Ayu selama dua minggu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu kepada warga. Mahasiswa profesi berpendapat “Kami memang sengaja tidak memberitahukan terlebih dahulu acara dan kapan penilaian agar bisa terlihat mana yang berperilaku hidup bersih dan sehat secara hati nurani tidak hanya sekedar perlombaan saja”.
H Suhardi ketua RW 3 mengatakan “Kegiatan ini sangat positif bagi seluruh warga RW 3 karena dengan membiasakan hidup bersih kita dapat terhindar dari penyakit khususnya yang sekarang ini sering melanda di demam berdarah”. Cara mengatasi masalah tersebut harus didasari dari hal sekecil mungkin seperti menguras bak mandi, tidak menggantungkan baju- baju dikamar, dan tetap menjaga kebersihan. Dalam kegiatan jalan sehat dibagikan doorprice untuk para warga dengan hadiah utama berupa satu buah sepeda.