Fakultas Kedokteran Gigi (FKG) Unissula bekerjasama dengan International Medical University (IMU) Malaysia mengadakan Basic Training Course selama lima hari (16-20/9) bertempat di aula lantai satu Kedokteran Gigi Unissula.
Pembicara dari IMU Malaysia antara lain Prof Toh Chooi Gait yang merupakan dekan sekaligus guru besar Professor dari fakultas kedoketran gigi IMU, Prof Victor Lim yang merupakan wakil rektor bidang pendidikan IMU dan beberapa dosen ahli.
Dekan FKG Unissula drg Siti Cumaeroh MS menyatakan training internasional itu bertujuan untuk meningkatkan kompetensi para dosen kedokteran gigi Unissula maupun di fakultas fakultas rumpun kesehatan di Unissula sehingga akan semakin meningkatkan mutu, dan metode pembelajaran yang semakin baik dan maksimal. Masih menurut Chumaeroh hal itu penting mengingat tren di dunia kesehatan berkembang sangat cepat dan membutuhkan improvisasi serta update metode pendidikan agar bisa terus bisa menjawab tantangan. Hal itu sejalan dengan visi kedokteran gigi Unissula yang ingin mengkader calon calon dokter gigi berkualitas dan berkarakter kuat. Fihaknya juga akan terus meningkatkan kerjasama dan kemitraan dengan lembaga pendidikan kedokteran gigi internasional untuk meningkatkan kulitas pendidikan di fakultasnya
Rektor Unissula Prof Laode M Kamaluddin yang juga hadir dalam kesempatan tersebut menyambut baik pelatihan internasional tersebut dan mengharapkan fakultas kedokteran gigi pertama di Jawa Tengah tersebut terus melakukan percepatan dan meningkatkan kualitas pendidikan agar selalu menjadi yang terdepan dan memberikan kualitas pendidikan kedokteran gigi terbaik. “Fakultas harus mampu mengambil inisiatif untuk meningkatkan level pendidikan mereka terlebih dengan telah dijalinnya puluhan kerjasama internasional di level universitas. Dewasa ini semuanya sangat terbuka dalam hal kerjasama pendidikan karena universitas luar negeri juga tertarik untuk belajar dengan kita” ujar Laode.
Gambar : Prof Victor Lim wakil rektor bidang pendidikan IMU Malaysia (berdiri) menjadi salah satu pembicara dalam training di Kedokteran Gigi Unissula