Menu 

Ibadah Qurban, Ekspresi Syukur dan Ketaatan

Wednesday, June 19th, 2024 | Dilihat : 8 kali

WhatsApp Image 2024-06-19 at 14.24.10

Unissula melaksanakan prosesi penyembelihan hewan qurban 1445 Hijriyah yang dilaksanakan pada Rabu (19/6/2024). Tercatat Sembilan ekor sapi dan 15 ekor kambing daridosen dan karyawan Unissula serta Yayasan Badan Wakaf Sultan Agung di potong dalam prosesi tersebut.

Rektor Unissula Prof Dr Gunarto SH MH dalam sambutannya menyampaikan ibadah qurban adalah wujud nyata dari ketaatan seorang hamba kepada Allah SWT. Nabi Ibrahim menunjukkan ketundukan total kepada perintah Allah, meskipun itu berarti harus mengorbankan sesuatu yang sangat berharga baginya, yaitu putranya sendiri. “Melalui qurban, umat Muslim diajarkan untuk selalu patuh dan taat kepada perintah Allah, bahkan dalam situasi yang paling sulit sekalipun,” ungkapnya.

Selain itu ibadah qurban juga mengajarkan nilai pengorbanan dan keikhlasan. Ketika seorang muslim melakukan qurban, mereka tidak hanya mengorbankan harta dalam bentuk hewan ternak, tetapi juga menunjukkan keikhlasan hati untuk berbagi dengan sesama. Ini adalah simbol pengorbanan diri untuk kepentingan yang lebih besar dan kerelaan memberikan yang terbaik dari yang dimiliki.

Hal yang tak kalah penting bahwa ibadah kurban adalah mengekspresikan rasa syukur atas segala nikmat yang telah diberikan oleh Allah SWT. Pengorbanan ini menjadi cara untuk mengingat bahwa segala rezeki yang dimiliki adalah titipan dari Allah dan harus digunakan untuk kebaikan.

Related News