Menu 

BEM Fikom Unissula Gelar Donor Darah

Monday, April 9th, 2012 | Dilihat : 314 kali

Badan Eksekutif Mahasiswa  Fakultas Ilmu Komunikasi (BEM Fikom) Unissula menggelar aksi donor darah di kampus Kaligawe Semarang (5/4). Aksi kemanusiaan tersebut diikuti puluhan mahasiswa, dosen dan karyawan tersebut berhasil mengumpulkan 27 kantong darah diberikan kepada Palang Merah Indonesia (PMI) Untuk disalurkan kepada yang membutuhkan. “Sejak pertama pendaftaran donor dibuka beberapa mahasiswa langsung mendaftar dan mendonorkan darahnya” kata Anogini petugas dari Palang Merah Indonesia (PMI) unit semarang.

Dimas Aryo Nugroho, Presiden BEM Fikom Unissula sangat mengapresiasi mahasiswa yang ikut serta mendonorkan darahnya “Saya sangat senang dan bangga dengan mahasiswa yang peduli dengan kemanusiaan, mereka rela menyumbangkan darahnya untuk orang-orang yang membutuhkan, ini bukti bahwa mahasiswa juga peduli dengan sesama” pungkasnya.

Pertama kali

Seperti biasa, setiap peserta yang akan mendonorkan darahnya harus melewati beberapa tes terlebih dahulu, yakni tes tensi darah, tes Hemoglobin(HB), berat badan dan lain-lain.  Walaupun banyak yang kecewa karena tidak lolos dalam seleksi, tidak sedikit peserta yang sudah lolos seleksi tetapi masih ragu dan takut “wah mas saya baru pertama kali donor darah, jadi masih sedikit gerogi” ujar mahasiswa berbaju batik yang enggan memberitahu namanya itu.

Related News