Menu 

Unissula Studi Banding Ke Unsyiah Kuala

Wednesday, May 25th, 2016 | Dilihat : 257 kali

SONY DSC

Unissula melakukan studi banding ke Universitas Syiah Kuala Banda Aceh yang dipimpin langsung oleh Rektor Anis Malik Thoha Lc MA PhD (23-24/5). Rombongan yang terdiri dari Dr Muhamad Haddin MT, Dr Indri Kartika SE MSi Akt CA, Joko Kuncoro MPsi, Sri Hartono MSi,  Muna Madrah MA, Dr Heru Sulistyo, M Qomarudin PhD, Eka Nuryanto MT, Asih Widhi SSI MT, Dedi Rusdi MSi, Adityo Wibowo ST MT, Tri Wikaningrum MSi,  dan Makruf Efendi SE.

Kunjungan Unissula diterima oleh Wakil Rektor I,II,III yakni Dr Hizir, Prof Dr  Husni SH MHum, dan Dr Alfiansyah Yulianur BC. Studi banding difokuskan untuk mengambil pengalaman tentang keberhasilan universitas tersebut yang telah memperoleh akreditasi perguruan tinggi institusi A (AIPT A) belum lama ini.

Rektor Anis mengatakan keberhasilan Unsyiah meraih akreditasi institusi  A dari yang sebelumnya C merupakan sebuah prestasi yang patut diapresiasi. Hal itu menjadi suntikan motivasi bagi universitas lain untuk mempelajari metode dan strategi peningkatan akreditasi tersebut termasuk Unissula yang sedang benjuang untuk meningkatkan status akrditasi institusinya menjadi A dari sekarang yang berada pada level B. Motivasi tersebut menjadi semakin besar karena sampai saat ini belum ada universitas swasta di Kopertis VI Jawa Tengah yang memperoleh AIPT level A.

“Kami berihtiar untuk meningkatkan nilai akreditasi universitas ke level AIPT A. Unsyiah telah lebih dulu berhasil dan hal ini menjadi inspirasi bagi universitas lainnya di Indonesia. Kunjungan ini juga sejalan dengan rencana Kemenristekdikti yang tahun ini fokus dalam peningkatan nilai akreditasi pada seluruh universitas di Indonesia” ungkap Anis.

Sementara itu Dr Hizir menyambut baik kunjungan Unissula dan sangat terbuka berbagi pengalamannya hingga memperoleh akreditasi A.  “Perjuangan Universitas Syiah kuala Banda Aceh dalam memperoleh akreditasi A bukanlah sebuah hal yang dicapai dengan mudah oleh karenanya ada tiga moto yang dikedepankan yakni kejujuran, keiklasan, dan  kebersamaan. Dengan ketiga hal tersebut kita membuktikan apa yang tadinya tidak mungkin bisa menjadi mungkin. Saya percaya Unissula sebagai salah satu universitas terkemuka di Jawa dapat segera merealisasikan harapannya memperoleh akreditasi A” ungkap Hizir.

Pasca kunjungan ke Unsyiah Rektor Unissula juga mendapatkan kehormatan menjadi pembicara pada  kuliah umum dengan tema kritik terhadap pluralisme di UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

Gambar : delegasi Unissula dalam studi banding di Unsyiah Kuala Banda Aceh

Related News