Menu 

Mahasiswa Kedokteran dan Farmasi Unissula Juara Lomba Videografi

Friday, November 13th, 2015 | Dilihat : 448 kali

image(1) copy

Mahasiswa Fakultas Kedokteran (FK) Unissula kembali menorehkan prestasi dengan menyabet juara I dalam Lomba Pembuatan Spot Film Kesehatan dalam rangka memperingati hari kesehatan nasional yang ke 51 yang diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan Kota Semarang. Tema yang diusung meliputi perilaku hidup sehat dan pencegahan terhadap penyakit – penyakit menular seperti HIV/AIDS dan TBC.

Karya Film dari tim Unissula yang diwakili oleh LPM (Lembaga Pers Mahasiswa) Transferin FK Unissula berhasil menyisihkan 10 film dari perguruan tinggi kesehatan se-Kota Semarang. Tim terdiri dari lima mahasiswa FK Unissula dari Jurusan Kedokteran Umum dan Farmasi, yaitu ; Fildza Huwaina, Tri Novri Yanto, Billy Serrata, Gagah Brillian, Zakka Fadhilla.

Menurut ketua Tim Fildza Huawaina, Tim mengirimkan film dengan judul “Perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) di sekolah” yang dalam pengerjaanya membutuhkan waktu dua  minggu dan dengan film ini diharapkan bisa mengedukasi masyarakat khususnya pelajar supaya membiasakan untuk hidup sehat.

Selain itu fildza juga berharap nantinya adik – adik tingkatnya lebih kreatif lagi dalam berkarya supaya dapat meraih prestasi yang lebih gemilang dan membawa nama Unissula ke kancah yang lebih tinggi.

“Mahasiswa saat ini harus bisa berpikir kreatif supaya bisa menang dalam kompetisi dan membawa harum nama Unissula baik dikancah regional, nasional maupun internasional” ungkap Fildza.

Lomba pembuatan video diumumkan pada 5 November 2015 bertempat di Semarang Recidence dengan Juara I Unissula, dan Juara II Stikes Tlogorejo dan Juara III Akper Kesdam IV Diponegoro.

Related News