Ketua komisi X DPR RI Ir Agus Hermanto berkunjung ke Unissula (29/10) dan diterima oleh Wakil Rektor II, Prof Dr H Gunarto SH SE Akt MHum, dan dosen FKIP Unissula Nuridin MPd. Pada kesempatan itu Gunarto menyampaikan bahwa Unissula dalam dua tahun terakhir menerima dana program hibah bersaing perguruan tinggi swasta (PHB PTS) dari Pemerintah dimana alokasi hibah tersebut sangat membantu pengembangan universitas universitas swasta termasuk Unissula. Lebih lanjut Ia mengharap agar DPR dapat mendorong agar Pemerintah dapat meningkatkan perhatian pada universitas swasta baik melalui dana hibah maupun beasiswa dll.
Dalam kesempatan itu guru besar Fakultas Hukum Unissula tersebut juga memberitahukan perkembangan kampus seperti telah dibukanya program doktoral ilmu hukum di Unissula dan rencana pertemuan forum rektor yang akan dilaksanakan pada bulan Desember 2012 di Unissula.
Sementara itu Nuridin mengungkapkan pandangannya agar profesi guru diperlakukan secara profesional artinya secara formal para guru haruslah mereka yang telah menempuh pendidikan sesuai dengan bidangnya bukan lintas jalur pendidikan karena guru merupakan profesi yang kompleks sehingga membutuhkan kompetensi yang mendalam.
Agus Hermanto ketua komisi yang membidangi pendidikan, kebudayaan, kepemudaan, pariwisata, ekonomi kreatif, olahraga dan perpustakaan itu menyatakan bahwa perhatian Pemerintah dan DPR pada pendidikan khususnya PTS semakin baik, ia berharap akan semakin meningkat di masa depan.
Ia juga sependapat jika guru merupakan profesi yang mulia dan punya tanggung jawab tinggi sehingga guru hendaknya benar benar profesional baik dari kinerja maupun latar belakang pendidikannya yang berasal dari keguruan.