Menu 

Zaenal Arifin Mochtar: Saya Masih Berharap Presiden Mau Menerbitkan Perpu

Wednesday, October 21st, 2020 | Dilihat : 133 kali
Dr Zaenal Arifin Mochtar

Dr Zaenal Arifin Mochtar 

Dr Zaenal Arifin Mochtar (Dosen Hukum Tata Negara UGM) menjadi salah satu pembicara webinar Omnibus Law UU Cipta Kerja yang dihelat oleh Forum Doktor Unissula (21/10). Zaenal Arifin menyayangkan terbitnya UU tersebut. “UU Omnibus saya bayangkan ada kebaikannya iya, namun ada kemungkinan penumpang gelapnya terlihat sekali”, ungkapnya.

Ia menyayangkan banyaknya permasalahan yang mengiringi terbitnya UU ini. Separuh permasalahannya karena caranya yang keliru. Terutama prosesnya dan minimnya kesempatan partisipasi rakyat. Secara proses ugal ugalan, kelihatan betul terbu burunya, banyak banget yang berantakan. Harusnya dibicarakan detail tapi tak dilakukan”, lanjutnya.

Ia juga menyayangkan UU ini berpotensi merugikan banyak fihak. “Apakah investasi sedemikian pentingnya sehingga harus menginjak hak hak buruh. Kalau kita membacanya dengan teliti dan bertenang tenang banyak sekali kita temukan hal yang tidak pas dan harus kita kritisi. Saya masih berharap Presiden mau menerbitkan Perpu”, pungkasnya.

Narasumber lainnya Said Iqbal, (Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI), Prof Dr Gunarto SH MHUm (Dekan Fakultas Hukum Unissula), dan Frans Kongi (ketua Apindo Jateng).

Related News