Menu 

Milad FIK Hadirkan KH Munir Abdullah

Wednesday, May 9th, 2012 | Dilihat : 783 kali

Fakultas Ilmu Keperawatan Unissula mengadakan haul akbar (5/5) di masjid Unissula menghadirkan Romo KH Munir Abdullah (Pimpinan Pondok Miftahul Huda, Ngroto). Haul juga diikuti ribuan jamaah al Khidmah Genuk, Ngroto,  ketua Umum Yayasan H Thoha Putra, Rektor Prof Laode M Kamaluddin, Direktur RSI Sultan Agung dokter H Masyhudi, AM Mkes dll.

Haul diawali dengan mengaji Yasin dan pembacaan manakib bersama. Haul tersebut diselenggarakan selain bertujuan memperingati hari ulang tahun  fakultas keperawatan juga untuk mendo’akan para pendiri Unissula.

Rektor Laode Kamaluddin dalam sambutanya sangat mengapresiasi kegiatan tersebut karena. Sejalan dengan visi membangun generasi khaira ummah. “Unissula sebagai universitas yang didirikan oleh bangsawan, pejuang, dan para ulama ingin selalu dekat dengan umat dan ulama karena berkat dukungan dan doa mereka Unissula bisa menjadi besar seperti sekarang ini. Unissula juga senantiasa konsisten untuk menjalankan pendidikan yang selaras dengan nilai nilai moral agama” ujarnya

Sementara KH Munir dalam ceramahnya mengajak kepada para jamaah untuk meniatkan semua kegiatan hanya kepada Allah. Sehingga dalam melakukan setiap kegiatan bernilai sebagai ibadah karena sesunguhnya Allah menciptakan jin dan manusia hanya untuk beribadah kepada Nya.

Related News