Menu 

FIK Unissula Peringati Nursing Day

Tuesday, May 15th, 2012 | Dilihat : 343 kali

Dalam rangka memperingati hari perawat sedunia yang jatuh pada tanggal 12 Mei 2012, Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ-S1 Keperawatan) Fakultas Ilmu Keperawatan (FIK) Unissula membagikan masker dan stiker “Merawat Indonesia” kepada 300 pengendara sepada motor yang melintas di jalan Raya Kaligawe.

Kegiatan pertama yaitu pembagian masker bertujuan mengajak masyarakat untuk terbiasa menjalani hidup sehat yaitu salah satunya dengan menggunakan masker atau pelindung muka saat hendak berpergian agar terhindar dari polusi udara yang dapat mengganggu pernafasan. Pembagian stiker gratis dalam kegiatan ini juga dimaksudkan agar masyarakat mengetahui bahwa tanggal 12 Mei merupakan Hari Keperawatan Sedunia.

Masih dalam rangkaian peringatan yang sama mahasiswa keperawatan juga mengadakan tensi gratis kepada Mahasiswa. Kegiatan ini bertujuan agar Mahasiswa mengetahui berapa tekanan darah yang dimilikinya serta mereka dapat melakukan treatment tertentu untuk mencapai batas normal jika tekanan darah yang dimilikinya terlalu rendah ataupun terlalu tinggi.

Kegiatan lainnya yaitu pembukaan stan pada kegiatan dana usaha yaitu dengan berjualan berbagai macam sandang seperti rok balon muslimah dan hem panjang, sandal, berbagai macam pernak-pernik, serta menjual es buah cinta perawat Indonesia

Related News