Menu 

Fakultas Kedokteran Helat Konser Amal

Tuesday, March 13th, 2012 | Dilihat : 326 kali

Bai Fakultas Kedokteran (FK) Unissula dan Forum Silaturahmi Annisa menyelengarakan Konser Amal Maulid Cinta Anak Yatim (11/3) di Unissula. Acara tersebut dihadiri 45 anak yatim dari panti asuhan Nur Hidayah Mangkang. Konser amal dimeriahkan oleh nasid-nasid  ternama antara lain Teddy Snada, Udjo Tashiru, Aden Edcoustic, Dodi Nahawan, Fahmi, Alief, Qordova, dan Awan

Ketua Bai Fakultas Kedokteran Unissula, Kholid Fatoni  mengatakan “Rosulullah merupakan manusia yang sangat mencintai serta sering sekali menyantuni anak-anak yatim, sehingga kami pikir dengan menyantuni anak yatim merupakan tema yang sangat tepat dalam perayaan Maulid Rosul kali ini”. Masih ujar Kholid, rencananya sehari setelah konser ini, sumbangan dari para donatur serta penonton akan langsung disumbangkan ke panti asuhan Nur Hidayah.

Sehari sebelum konser digelar juga telah terlebih dahulu diadakan santunan secara langsung bersama Awan ke panti asuhan Nur Hidayah. Selain memberikan buku serta peralatan alat tulis lainya, anak-anak tersebut juga dihibur dengan musik nasyid Awan.

“Semoga dari konser amal ini para mahasiswa semakin tergugah untuk turut peduli dengan mereka yang membutuhkan uluran tangan kita. Tidak sekedar menyelenggarakan kegiatan yang bersifat hedonis semata”  ungkap Kholid. Pada kesempatan yang sama Awan juga melaunching lagu yang perdananya yaitu Bismillah.

Related News